Penulis : Nurhaven | Editor : Ladien
Kota Tangerang, PilarNusantara.id – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Forum Komunikasi Minangkabau Bersatu (FKMB), melalui Waketum Bidang Olah raga, Bapak Rahman Ali Chan, menggalakkan senam sehat bagi para anggota FKMB Di halaman Parkir Sekertariat FKMB, Jalan Teuku Umar No. A5-A6 Karawaci Kota Tangerang.
Waketum Bidang olah raga FKMB, Rahman Alician, melaksanakan kegiatan ini dalam rangka meningkatkan produktifitas kinerja para anggota FKMB, dan kesegaran Jasmani bagi para anggota FKMB. Waketum Bidang Olah raga FKMB mencanangkan senam kesegaran jasmani, yang akan dilaksanakan setiap hari sabtu sore, pukul 16.00 wib berlokasi di sekretariat DPP FKMB.
Dengan program Senam Kebugaran Jasmani ini diharapkan untuk dapat lebih meningkatkan imunitas tubuh ditengah masa pandemi covid-19 yang masih meningkat tren nya ditengah masyarakat kita , khususnya masyarakat Minangkabau yang ada di kota Tangerang, sehingga semua kegiatan sosial dari FKMB dapat berjalan dengan maksimal.
Turut hadir Ketua Umum FKMB Bapak Indra Jaya, ST., SH. Rajo Dirajo serta Ketua Bundo Kanduang FKMB (Bundo Yulianti Indra Jaya) dalam kegiatan tersebut , kehadiran Beliau merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap setiap program kegiatan yang telah direncanakan oleh setiap Bidang kegiatan yang ada di FKMB khususnya dalam kegiatan kali ini adalah program dari Waketum Bidang olah raga Bapak Rahman Ali Chan.
Senam Kebugaran Jasmani ini dipimpin oleh dua orang instruktur yang juga merupakan pengurus DPP FKMB yaitu bapak Ali Marisan. Spd dan Bapak Bastian Chaniago. Spd, peserta kegiatan ini adalah pengurus harian DPP FKMB dan Bundo Kanduang FKMB DPP, DPD Kota Tangerang dan juga bundo- bundo kanduang DPC FKMB se-kota Tangerang.
Senam kesegaran jasmani merupakan aktivitas senam yang gerakannya mengikuti irama, baik dari iringan musik atau hitungan mulut , ada beberapa manfaat kesehatan yang diperoleh dari senam kesegaran jasmani tersebut diantaranya :
kesehatan Fisik
- Menjaga berat badan seimbang
- Menurunkan risiko serangan jantung
- Meningkatkan stamina dan membuat tubuh lebih rileks sehingga bisa tidur lebih nyenyak.
Kesehatan Mental
- Meningkatkan rasa percaya diri
- Membantu mengatasi kecemasan dan stres
- Meningkatan konsentrasi
- Menciptakan suasana hati atau mood yang lebih baik
Dan juga tentunya manfaat Sosial yaitu meningkatkan komunikasi dan interaksi diantara dunsanak FKMB pada umumnya khususnya di Kota Tangerang. (red. NYCNews)