Jakarta – Gelandang Angel di Maria dikabarkan selangkah lagi bergabung ke klub Liga Italia Juventus dengan status bebas transfer dari Paris Saint-Germain (PSG) pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip dari Football Espana, Selasa, Juventus percaya diri bisa mengamankan jasa dari Di Maria setelah pesaing mereka, Barcelona menarik diri karena lebih memilih memperpanjang kontrak Ousmane Dembele atau mendatangkan gelandang Leeds United Raphinha.
Diperkirakan kesepakatan antara Juventus dan perwakilan Di Maria akan dilakukan dalam waktu dekat, terlebih pelatih Massimiliano Allegri sangat menginginkan kehadiran pemain asal Argentina tersebut di Turin musim depan.
Dua pekan lalu, dikabarkan Juventus telah mengubah tawaran mereka menjadi satu tahun kontrak dengan opsi perpanjangan dibanding kontrak dua tahun yang diharapkan bisa meyakinkan Di Maria untuk pindah ke Juventus Stadium.
Berdasarkan laporan dari Sky Sport Italia, keputusan ini diambil Juventus karena Di Maria diyakini memiliki hasrat untuk kembali berkarier di negara asalnya Argentina pada 2023 mendatang.
Oleh karena itu mereka siap untuk menyesuaikan proposal mereka dari kontrak dua tahun menjadi kontrak satu tahun, yang juga memiliki opsi untuk diperpanjang untuk musim kedua.
Angel Di Maria diketahui akan berstatus bebas transfer pada akhir bulan ini setelah kontraknya tidak diperpanjang klub raksasa Liga Prancis Paris Saint-Germain setelah selama tujuh tahun bermain di kota Paris.
Selama berkarier di Ibu kota Prancis tersebut, pemain berusia 34 tahun itu tercatat tampil sebanyak 295 pertandingan dengan torehan 93 gol dan 119 assist dari total 21.193 menit bermain di berbagai ajang.
Angel Di Maria pada musim lalu tercatat telah tampil pada 31 pertandingan PSG dengan menyumbangkan lima gol dan delapan assist dari 1.914 menit bermain.
(dikutip:antaranews.com/mb/nycnews)